Rayakan Hari Jadi ke-40 Tahun, Pizza Hut Indonesia Ajak Masyarakat Luberkan Kebersamaan

Merayakan ulang tahunnya yang ke-40, Pizza Hut Indonesia bermitra dengan Komik Faktap untuk memberikan pengalaman digital yang unik kepada pelanggan. Setiap kotak pizza sekarang dilengkapi QR Code yang memungkinkan pelanggan untuk mengakses komik digital yang menampilkan perjalanan 40 tahun Pizza Hut Indonesia melalui smartphone.

Pizza Hut Indonesia sebagai pelopor perusahaan Pizza di Indonesia rayakan hari jadi ke-40 dengan hadirkan menu dan promo spesial.

JAKARTA, KabarXXI.Com – Pizza Hut Indonesia hadir di Indonesia sejak tahun 1984 dengan restoran pertamanya di Djakarta Theater, Thamrin, Jakarta. Memasuki tahun ke-40, Pizza Hut Indonesia telah bertumbuh dengan lebih dari 600 restoran di 36 Provinsi. Pertumbuhan ini mencerminkan komitmen Pizza Hut Indonesia untuk memberikan pengalaman makan yang menyenangkan dan berkesan bagi seluruh pelanggan.

Selama perjalanannya, Pizza Hut Indonesia setia menghadirkan inovasi hidangan yang sesuai dengan cita rasa konsumen Indonesia. Dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-40 tahun, Pizza Hut Indonesia memperkenalkan Cheese Overflow sebagai inovasi terbaru yang memberikan pengalaman dine in yang berbeda.

“Pizza Hut Indonesia terus mendengarkan keinginan pelanggan dan keju menjadi salah satu favorit masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, spesial di hari jadi ke-40 kami menghadirkan Cheese Overflow yang merupakan hidangan Pizza dan Pasta Favorit yang ditambahkan luberan keju berlimpah dan disempurnakan dengan sentuhan obor api. Sensasi keju yang luber di mulut ini dapat dinikmati di semua gerai Pizza Hut Restaurant, Pizza Hut Delivery (PHD), dan Pizza Hut Ristorante,” ujar Boy Lukito, Chief Executive Officer (CEO), PT Sarimelati Kencana Tbk (PZZA).

Merayakan momen Istimewa ke-40 ini, Pizza Hut Indonesia mengajak masyarakat Jabodetabek untuk #LuberkanKebersamaan antar generasi dengan pengalaman yang berbeda.

Spesial di Pizza Hut Ristorante Menara Cakrawala Jakarta, para kru restoran mengenakan seragam Pizza Hut Indonesia dengan konsep 80-an seperti restoran Pizza Hut Indonesia pertama kali hadir di Indonesia.

Selain itu, terdapat promo spesial di Pizza Hut Ristorante Menara Cakrawala Jakarta, yaitu promo Pan Regular Cheese Overflow Pizza seharga Rp40 bagi pelanggan yang dine-in ke-40, ke-80, dan kelipatannya pada 28 Mei hingga 30 Juni 2024.

Pizza Hut Indonesia juga mengapresiasi kebersamaan masyarakat Indonesia selama 40 tahun ini. Sebagai bentuk apresiasinya, Pizza Hut Indonesia menyediakan beragam promo menarik, yaitu Promo Duo Hemat.

Promo ini cocok untuk pelanggan yang ingin menikmati pizza berdua karena promo ini mendapatkan dua pan personal pizza (Satu Cheese Overflow pizza dan Satu pizza tertentu) dan dua appetizer mulai dari Rp90 ribu. Promo berlaku pada 3 Juni hingga 7 Juli 2024.

Selain itu, terdapat juga Promo Aneka Menu Rp40 ribu dengan pilihan produk pan personal pizza, melts pizza, pasta, rice dan appetizer dengan topping tertentu yang berlaku sejak 20 hingga 30 Juni 2024.

Seluruh promo ini dapat dinikmati dine in di Pizza Hut Restaurant dan Pizza Hut Ristorante seluruh Indonesia, kecuali Bandara Internasional Soekarno Hatta Jakarta dan Bandara Ngurah Rai Bali.

Sebagai bagian dari rangkaian perayaan hari jadi ke-40, Pizza Hut Indonesia juga menghadirkan kolaborasi istimewa dengan seniman digital tanah air, Komik Faktap. Karya-karya komedi digital yang kian populer di dunia maya ini menghiasi kotak pizza untuk take away dan delivery di seluruh gerai Pizza Hut Restaurant, Pizza Hut Delivery, dan Pizza Hut Ristorante.

Desain komik ini terinspirasi dari perjalanan 40 tahun Pizza Hut Indonesia, menggambarkan berbagai momen berharga dan kenangan indah yang telah dibagikan bersama pelanggan.

Terdapat QR Code di kotak pizza yang dapat discan melalui smartphone, sehingga pelanggan dapat melihat komik perjalanan 40 tahun Pizza Hut Indonesia secara digital.

Selama empat dekade, Pizza Hut Indonesia telah menjadi bagian dari momen-momen penting bersama keluarga dan sahabat. Melalui kolaborasi ini, Pizza Hut Indonesia ingin mengenang perjalanan penuh tawa dan kenangan, serta menegaskan komitmennya untuk terus berbagi bersama dengan pelanggan setianya. Mari bersama-sama meluberkan kebersamaan antar generasi dengan Pizza Hut Indonesia.

Tentang PT Sarimelati Kencana Tbk (PZZA) – Pizza Hut Indonesia

PT Sarimelati Kencana Tbk, di bawah naungan Perusahaan Nasional PT Sriboga Raturaya adalah perusahaan terbuka dan tercatat di Bursa Efek Indonesia sejak 2018, sebagai pemegang waralaba dan pengembang Merek Pizza Hut di Indonesia, termasuk Pizza Hut Delivery (PHD) dan Ristorante.

Ristorante adalah inovasi terbaru kami yang menawarkan menu bistro premium seperti Bifuteki Steak, Pasta con Bistecca, Pizza Quattro Formaggi, dan Panna Cotta. Suasana eksklusif dan hangat di Ristorante cocok untuk pelanggan yang ingin bersosialisasi sambil menikmati hidangan premium.

Selama empat dekade, Pizza Hut Indonesia berkembang dari satu gerai di Djakarta Theater pada 1984 menjadi lebih dari 600 gerai di 36 Provinsi dari Sabang sampai Merauke, dan mempekerjakan lebih dari 13 ribu Karyawan yang dipimpin oleh jajaran Direksi dan Komisaris yang keseluruhannya adalah Warga Negara Indonesia (WNI).

Pizza Hut Indonesia mendapatkan predikat merek halal favorit dari LPPOM MUI pada 2023, dan berkomitmen untuk tumbuh bersama masyarakat melalui program CSR Pizza Hut Peduli 8P, yang mencakup berbagai bidang seperti petani dan UMKM, pemberdayaan perempuan, penyandang disabilitas, PMI dan panti asuhan, penghematan dan peralihan energi terbarukan, pengelolaan sisa makanan dan kotak kemasan, peningkatan gizi anak, dan prioritas karyawan.

Sumber: PRNewswire

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *