Sidoarjo, Kabarxxi.com – Sebuah prestasi membanggakan yang diraih jajaran pengurus Masjid Al Qodir Desa Wage kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo, dalam ajang NU Award yang di selenggarakan oleh PWNU Jawa Timur 2023.
Dalam lomba yang di mulai pada tahun 2022, dengan presentasi yang di adakan di UNUSA Jemursari ada tiga nominasi yang di uji, dari Ponorogo, Sidoarjo, dan Trenggalek di tambah voting terbanyak, tak sia sia kerja keras jajaran pengurus dalam memberikan kontribusi untuk memajukan sebuah tempat ibadah yang layak,di antaranya tempat yang bersih, nyaman , aman, baik, aman, apa yang telah menjadi nyel yel, yang juga di sponsori oleh ketua Takmir Al Qodir Ustads Moch Koin, dalam pemasukan infak nya, pembukuannya jelas, memiliki surat surat IMB jelas, dan dilengkapi fasilitas yang memadai. Serta melayani umat dalam kaidah iman dan taqwa melalui kasanah pengajian ilmu yang di isi oleh para Ustads yang berpengalaman di dalam bidangnya sangat di apresiasi oleh jamaah, Senin ( 20/3/2023 ).
Dalam wawancara dengan ketua takmir Masjid Al Qodir Desa Wage Ustads Moch Koin” Alhamdulillah ” ini capaian luar biasa kekompakan baik pengurus dan jamaah saling rukun. Selaku ketua Masjid saya berusaha dan sebaik mungkin karena amanah tanggung jawab yang di berikan sehingga raihan itu terwujud dan bisa mendapat nominasi NU Award ini, tanpa di bantu baik pengurus maupun anggota mungkin capaian ini tidak akan ada paparnya.
Masih kata Ustads Koin orang yang biasa panggil’ ini menjadi tolak ukur event seperti ini menjadi pemberdayaan bagaimana merawat Masjid yang bagus. Dalam hal ini Masjid Al Qodir mendapat NU Award 2023 ketika penyerahan piagam dalam penutupan 1 abad NU di Ponpes Lirboyo Kediri, Sabtu ( 18/3/2023 ) katagori fasilitas Masjid NU No 2 se Jawa Timur, No 1 di raih Masjid Agung Ponorogo, ke 3 di raih Masjid Agung Trenggalek, Dalam hal ini kabupaten Sidoarjo meraih juara umum salah satunya adalah Masjid Al Qodir. Sebelumnya dari perjalanan Masjid Al Qodir dari tingkat kecamatan, sampai kabupaten selalu mendapat No 1, akhirnya di ajukan oleh kabupaten di tingkat provinsi. Ini mudah mudahan bisa di pertahankan kalau bisa ada grafik kenaikan bila ada lomba penilaian lagi tahun depan In Sya Allah ujar Ustads yang ramah dan bersahaja ini, dan ini akan menjadi contoh Masjid Masjid yang lain, terutama di sekitar khususnya, atau di Sidoarjo. Tahun depan Masjid Al Qodir akan mengadakan lomba Musholla NU terbaik se Desa Wage, dari penilaian terkait administrasi, imamnya sudah jalan apa, tidak ketika sholat berjamaah, dan program programnya kedepannya , juga surat surat hibah atau wakafnya harus jelas jangan sampai di belakang hari terjadi sengketa, juga badan hukumnya harus ada, ujarnya.